FAQ (FREQUENTLY ASKED QUESTION)
Blog ini sebenarnya travel blog atau gimana sih?
Blog ini sebenarnya random, lebih cenderung blog pribadi sih menurut saya. Karena di sini tidak hanya membahas travel saja. Saya menuliskan opini saya yang bisa kamu setujui atau tidak pendapatnya. Selain itu, di sini tempat saya berkarya sebagai portofolio di bidang jurnalistik atau karya sastra saya.
Lebih senang dipanggil apa? Travel Blogger atau Blogger?
Senangnya dipanggil Tropical Boi, karena itu jati diri saya sebagai bocah yang tinggal di zona iklim tropis yang doyan nulis blog random dan kebetulan saja suka jalan-jalan.
Kalau foto-foto dan video biasanya pakai apa?
Macam-macam, jujur saja saya hanya memiliki kamera Canon EOS 1200D. Namun tidak memungkiri meminjam atau pakai peralatan teman-teman saat terjun ke lapangan, seperti drone dan action cam.
Saya memang blogger miskin :D
Kalau sunting foto dan video pakai apa?
Umunya saya menggunakan Snapseed ditambah Phonto untuk menyunting foto. Karena praktis dan sesuai kegunaan saya yang tidak mengedit terlalu ekstrim. Header blog saya sendiri juga disunting menggubakan Snapseed.
Tapi kadang pakai Corel Draw di PC untuk membuat grafis.
Untuk video, saya pakai Adobe Premiere di PC. Karena fitur-fiturnya lengkap, dan banyak preset yang bisa diunduh. Tapi baru-baru ini saya pakai Filmmora untuk menyunting video secara instan bila untuk kepentingan sosial media.
Kenapa tidak pakai domain .com atau yang lainnya?
Saya blogger miskin :( (Kamera saja meminjam, jalan-jalannya ngepunk a.k.a backpackeran gembel.)
Memang sih, kredibilitas tulisan lebih percaya jika menggunakan domain berbayar. Saya menulis untuk saya sendiri, dan menjadi referensi orang lain. Kalau monetize blog juga tidak perlu domain berbayar pula. Banyak pula yang domain .blogspot .wordpress yang banyak iklannya.
Lagipula, banyak kan yang domain berbayar tapi kontennya mandek, atau abal-abal, bahkan ada yang tidak konsisten menulis blog.
Apa sih yang menyebabkan kamu konsisten ngeblog?
Karena suka nulis, rasanya hampa bila tidak menulis selama sebulan. Selain itu ada rasa, ingin bercerita aja setiap waktunya untuk dibagikan kepada orang-orang, dan ngeblog adalah jawaban bagi saya.
Biasanya jalan-jalan sama siapa?
Sama teman-teman, sendiri, kadang sama keluarga. Yang penting tidak begitu ramai, kecuali mengikuti rombongan open trip, karena biasanya yang ikut open trip kan ramai.
Enaknya jalan-jalan sama teman-teman, bisa saling backup secara dana, jasa, pertolongan, bahkan data penyimpanan. Terus bisa membangun relasi dan koneksi bersama-sama.
Sedangkan sendiri, umumnya karena memang ingin cari ketenangan sendiri, tanpa ada yang muluk-muluk ini dan itu, komitmen yang bisa bikin kita berpikir keras, dan tentunya tidak ada komplain jika melakukan kesalahan pada rombongan seperti sikap yang tanpa sadar membuat orang lain terluka perasaannya (Kan rombongan saja tidak ada, apalagi berbuat salah kepada rombongan).
Sama keluarga tentunya bisa menjadi ajang pamer bakat ke orangtua, kalau anaknya sudah seperti tarzan. Maksudnya, tidak mengeluh-ngeluh hal ini-itu untuk liburan, bahkan memberikan rekomendasi liburan terbaik bersama mereka. Liburan bersama keluarga juga pasti ada waktunya tidak bersama keluarga yang anggotanya kita perankan di salah satu bagian. Maksudnya, tidak selamanya berlibur bersama keluarga saya dianggap anak, suatu saat (jika menikah) akan berperan menjadi seorang ayah atau suami yang mengajak keluarganya berlibur.
Cara kamu jalan-jalanmu itu seperti apa?
Jalan-jalan sejauh mungkin, dan meminamilisir pengeluaran sebanyak mungkin. Karena untuk jalan-jalan tidak hanya milik mereka yang berduit. Saya yang gembel ini masih bisa pergi jauh kok.